PIKUL SALIB : Muda-mudi Gereja HKBP Sisumut Selatan Kecamatan Kotapinang Labusel memerankan penyaliban, Kamis (2/4).
Pimpinan jemaat Gereja HKBP Sisumut Selatan Gr A Panggabean didampingi St Birma Manullang, St B Hutagaol, St Nr Br Sidauruk, St CH Sitorus dan guru sekolah minggu Herlina Rosmauli Br Napitupulu Spd serta N br Nainggolan menyebutkan, perayaan paskah untuk mengajak jemaat lebih meningkatkan iman terhadap Yesus Kristus dan diharapkan semua umat kristiani berbuat baik bagi orang lain dan menjauhkan segala larangan Tuhan di antaranya narkoba yang dinilai paling jahat merusak manusia.
"Jika jemaat saat mengikuti ibadah paskah banyak berpakaian hitam itu menandakan turut berduka cita atas meninggalnya Yesus Juru Selamat Manusia, namun di dalam perjalanan salib ini beberapa muda-mudi gereja berpakaian serdadu dan memikul salib Yesus Kristus yang rela mengorbankan nyawa untuk menebus dosa umat manusia agar umat percaya kepadaNya demi memperoleh hidup yang kekal. Karenanya, Tuhan Yesus hanya meminta kepada kita umatNya untuk selalu mengucapkan syukur kepadaNya," ujar Gr A Panggabean.
Pantauan SIB mulai dari komplek Gereja para muda-mudi bersama ratusan jemaat membentuk barisan dengan menggunakan obor mengikuti perjalanan dan memikul salib.
Walau hujan turun deras, namun seluruh pimpinan gereja bersama muda-mudi dan jemaat tidak surut dan melangsungkan acara tetap berjalan baik, aman dan sukses. Seluruh pimpinan gereja, jemaat dan warga nasrani lainnya turut melakukan parade hingga menarik perhatian warga sekitar gereja HKBP Emplasmen PTPN III Sisumut.
sumber: hariansib.co
0 comments:
Post a Comment